Operasi Yustisi dan Bagikan Masker, Sat Lantas Polres Takalar Ajak Warga Taat Prokes

TNI/Polri616 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//Kab.Takalar(Sulsel) -Sebagai upaya menekan angka Positif Covid-19 di Kabupaten Takalar, Satuan Lalu Lintas Polres Takalar melaksanakan Operasi Yustisi  dan membagikan masker serta memberikan imbauan untuk taat Prokes kepada para pengendara yang melintas di jalan Poros Jendral Sudirman dan pertigaan jalan Pari’risi, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar. Selasa,(15/2/2022).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kanit Kamsel Ipda Hendra, S.Sos, bersama dengan sejumlah personel Satlantas yang terlihat aktif mengedukasi warga agar taat Prokes dan membagikan masker terhadap pengendara yang melanggar Prokes.

“Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap hari, sasaranya masyarakat yang tidak memakai masker saat beraktivitas,” ungkapnya.

Menurut Ipda Hendra, saat ini sudah banyak masyarakat yang mulai kendor dalam menerapkan Protokol Kesehatan saat beraktivitas.

“Saat ini mulai banyak masyarakat yang mengabaikan Protokol Kesehatan, banyak kami jumpai masyarakat yang tidak memakai masker,” lanjutnya.

Kegiatan ini akan dilaksanakan terus di berbagai lokasi yang menjadi pusat keramaian, diantaranya Pasar Sentral Takalar, Taman Kita, serta alun-alun Lapangan H.Makkatang Daeng Sibali Kabupaten Takalar.

Lebih lanjut Ipda Hendra berharap masyarakat agar tetap menerapkan Protokol Kesehatan dan tidak lengah terhadap ancaman Virus Covid-19.

(*Usman )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *