Reformasiaktual.com//TANJUNG BALAI- Untuk Memberikan rasa aman dan nyaman, Personil Polres Tanjung Balai lakukan pengamanan kegiatan Sholat Jumat di Masjid Mesjid di Wilayah Hukum Polres Tanjung Balai, Jum’at (18/2) pukul 12.00 Wib.
Sebelum melaksanakan kegiatan, terlebih dahulu seluruh Personil yang ditugaskan melaksanakan apel guna menerima arahan dari Perwira Pengendali Ipda N Tamba.
Pengamanan yang dilakukan Personil Polres Tanjung Balai tersebut bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada jamaah dalam melaksanakan ibadah sholat Jum’at, sehingga jamaah yang melaksanakan Sholat Jum’at khusyuk dalam beribadah. Ujar Ipda N Tamba yang disampaikan kepada awak media melalui Kasi Humas.
Tidak hanya mengamankan Sholat Jum’at, Polres Tanjung Balai juga menghimbau kepada masyarakat yang melaksanakan Sholat Jum’at agar selalu mematuhi protokol kesehatan salah satunya yaitu tetap menggunakan masker saat melaksanakan Sholat Jum’at untuk mencegah penularan Covid-19, Terang Ipda N Tamba.
Polres Tanjung Balai berharap agar semua masyarakat dapat menerapkan protokol kesehatan mengingat pandemi Covid belum selesai.
Dengan menerapkan protokol kesehatan dan melaksanakan 5 M mudah mudahan Covid dapat segera teratasi.
S T H