Purwakarta – reformasiaktual.com Desa Sukatani, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, yang masuk dalam 3 besar Lomba Desa Tingkat Provinsi Jawa Barat, menerima kunjungan tim penilai/juri lomba desa pada hari Senin, 24 Juni 2024. Kantor Desa Sukatani menjadi tujuan utama tim penilai yang dipimpin oleh Bapak Bayu Rakmatha S. Stp.
Tim penilai juga terdiri dari Bapak Asep Nandang Sip. Rechecking dilaksanakan di beberapa lokasi, di antaranya Posyandu, Taman Senopati Terong Peot, Kawasan Wisata Situ Sampalan,Lapangan Mini Soccer, Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST), dan Universitas Kartamulia.
Pj. Bupati Purwakarta, Beni Irawan, turut hadir dalam rechecking ini. Hadir pula Kepala Dinas DPMD Kabupaten Purwakarta, Jaya Pranolo, H. Tamam, OPD, camat se-Kabupaten Purwakarta.
Rangkaian acara dimulai dari recheking kantor desa hingga rombongan tiba di Taman Senopati Terong Peot dengan disambut tarian khas Desa Sukatani yaitu Tari Jangjang.
Dalam sambutannya, PJ Bupati merasa terpukau dengan sajian yang ditampilkan oleh tim Desa Sukatani. Beliau disambut dengan meriah dan melihat penampilan panggung kader-kader Posyandu. PJ Bupati berharap Desa Sukatani dapat menjadi juara tingkat provinsi dan mewakili Jawa Barat di tingkat nasional.
Tim juri pun mengatakan akan menilai seobjektif mungkin dan melihat bahwa Desa Sukatani memiliki peluang untuk menjadi juara 1.
Kepala Desa Sukatani, Abdul Aziz Tb Limbong, mengucapkan selamat datang dan menyatakan kesiapannya untuk tahapan penilaian. Acara penyambutan diiringi musik live dari musisi kenamaan Purwakarta yaitu Iman Ule. ( RN )