Camat Ujung Pandang Tinjau Asrama Gowani Yang Berpotensi Menjadi Tempat Wisata Sejarah

Daerah796 Dilihat

 

Reformasiaktual.com// Kota Makassar (Sulsel)-
Camat Ujung Pandang, Syahrial Syamsuri meninjau lokasi rencana pembibitan dan penjualan bunga anggrek hias di lorong garden yang berlokasi di cagar budaya (ASRAMA GOWANI) Jalan Amanagappa, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Madya Makassar.

Dalam kunjungannya ke Asrama GOWANI, Syahril Syamsuri membahas rencana penataan lokasi tersebut sebagai lorong wisata.

“Disana berpotensi menjadi wisata sejarah dengan adanya bangunan cagar budaya. Kemudian disekitar bangunan juga terdapat lahan yang cukup luas sehingga bisa digunakan untuk pembibitan bunga dan Insya Allah kami berencana membuat kampung anggrek disana”, Ujar Syahrial Syamsuri, Selasa (01/03/2022).

Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Pihak Dinas Pariwisata Kota Makassar dan Lurah Baru.

(ZUL RA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *