Hengky Honandar dan Randito Maringka, disambut Meriah Ribuan Masyarakat

Politik166 Dilihat

Reformasiaktual.Com/Bitung — Kampanye terbatas pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung nomor urut 2, Hengky Honandar dan Randito Maringka disambut meriah oleh masyarakat kompleks Pasar Tua Kelurahan Bitung Tengah, Kecamatan Maesa, Kamis (31/10/2024) Sore.

Sebelum melakukan kampanye, pasangan Calon nomor urut 2 yang memiliki Program Harmonisasi Posko Papalagar dan bersilaturahmi dengan masyarakat dan para tokoh agama, tokoh adat dan tokoh pemuda

Masyarakat Kompleks Pasar Tua sangat berharap, Calon Wali Kota Hengky Honandar bersama Calon Wakil Wali Kota, Randito Maringka dapat mengembalikan Bitung lebih baik.

“Karena Bitung yang sekarang dalam keadaan sakit,”ucap Ribuan masyarakat diacara kampanye terbatas.

Teriakkan masyarakat Kelurahan Bitung Tengah berkomitmen untuk mendukung dan memenangkan Hengky Honandar dan Randito Maringka pada tanggal 27 November 2024.

Dalam orasi politiknya, Calon Wali Kota Bitung nomor urut 2, Hengky Honandar menyampaikan visi/misi dan program Harmonisasi.

“Yaitu Sekolah Gratis dan pemberdayaan ekonomi masyarakat, program-program pro rakyat lainnya termasuk sektor perikanan, pertanian hingga sektor pariwisata akan menjadi perhatian Hengky-Randito jika dipercayakan masyarakat untuk memimpin Kota Bitung.

Calon Wali Kota Hengky Honandar juga mengajak seluruh masyarakat Kota Bitung termasuk masyarakat di Kecamatan Maesa, untuk bersama – sama berjuang memenangkan Hengky-Randito di tanggal 27 November 2024 untuk Kota Bitung.

Kampanye terbatas pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota nomor urut 2, Hengky dan Randito di Kelurahan Bitung Tengah juga dihadiri oleh Anggota Dewan, dan Ketua Partai Koalisi, dan para Ketua Tim kampanye.

(SDU)