Reformasiaktual.com//Garut,Kasrem 062/Tn Letkol Inf Hamzah Budi Susanto, S.E., M.I.P., memimpin Apel Pemberangkatan Cuti Idul Fitri 1446 H/2025 H gelombang pertama, sekaligus memberikan bingkisan lebaran secara simbolis kepada seluruh Prajurit dan PNS Korem 062/Tn bertempat di Lapangan Makorem 062/Tn, Jalan Bratayudha no. 65, Kamis (27/03/2025).
Dalam arahannya Kasrem mengatakan pembagian cuti lebaran dibagi dua gelombang, untuk memastikan operasional satuan tetap berjalan. Bagi personel yang akan melaksanakan cuti lebaran gelombang pertama, tepati waktu kembali. Apalagi bagi personel yang akan melaksanakan pulang kampung
manfaatkan betul waktu yang ada untuk bersilaturahmi dengan keluarga terutama orang tua,
Selanjutnya, Kasrem menekankan pentingnya menjaga faktor keamanan selama cuti, tidak melakukan pelanggaran yang dapat mencoreng nama baik satuan, dan pastikan rumah dalam keadaan aman, serta dipersiapkan bagi yang membawa kendaraan pribadi, patuhi aturan, rencanakan dengan baik supaya acara mudik dapat berjalan sesuai dengan yang di harapkan.
Kegiatan di akhiri dengan pemberian bingkisan lebaran dari Danrem kepada seluruh Prajurit dan PNS Korem 062/Tn.
Ini merupakan bentuk perhatian pimpinan kepada anggotanya.
Hadir dalam apel tersebut, PJU Korem 062/Tn, para Perwira, Bintara dan Tamtama serta PNS Korem 062/Tn.
(Penrem 062/Tn)