Indramayu – Dua anggota Polsek Patrol Polres Indramayu Polda Jabar, Aiptu Aceng A.W (Panit I Binmas) dan Bripda Eri Eka Nanda (Bhabinkamtibmas), menyambangi sejumlah tukang ojeg yang sedang mangkal di Desa Patrol Baru, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu, Selasa (20/5/2025) kemarin.
Bukan razia, bukan pula teguran, kedatangan dua polisi ini justru disambut hangat. Obrolan pun mengalir santai di lokasi pangkalan ojeg.
Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Patrol KOMPOL H. Saripudin mengatakan bahwa kegiatan sambang seperti ini memang rutin dilakukan. Tujuannya, membangun kedekatan antara polisi dan masyarakat.
“Kadang cukup duduk bareng dan ngobrol ringan saja, tapi dari situ kita bisa tahu apa yang sedang terjadi di lingkungan sekitar,” ujar Kapolsek. Rabu (21/5/2025)
Ia menambahkan, para tukang ojeg ini punya peran besar dalam menjaga keamanan wilayah.
Mereka biasanya tahu duluan kalau ada hal-hal yang janggal atau mencurigakan.
Kapolsek menjelaskan, patroli sambang juga menjadi wadah untuk memberikan imbauan kamtibmas secara langsung, khususnya soal antisipasi kriminalitas seperti pencurian sepeda motor dan premanisme.
Lebih lanjut, KOMPOL H. Saripudin menyampaikan bahwa Polsek Patrol akan terus menjalin komunikasi dua arah dengan warga, termasuk komunitas tukang ojeg, sebagai salah satu garda terdepan informasi di lapangan.
“Kita ingin masyarakat merasa nyaman, dan tahu bahwa polisi selalu hadir di tengah mereka, bukan hanya ketika ada masalah,” katanya.
Ia juga berharap para tukang ojeg maupun masyarakat lainnya bisa jadi mitra aktif polisi dalam menjaga lingkungan tetap aman dan kondusif.
Sementara itu, Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno kembali mengingatkan pentingnya peran serta warga dalam menjaga keamanan bersama.
“Kalau ada yang mencurigakan, jangan ragu lapor. Bisa lewat layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 081999700110 atau call center 110,” tegas AKP Tarno.







