Pastikan Ketersediaan Solar Subsidi Aman, Polres Tapsel Monitoring SPBU Sipirok

TNI/Polri794 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//Tapanuli Selatan-Sebagai wujud dari fungsi pengawasan dan guna memastikan ketersediaan BBM jenis Bio Solar Subsidi, jajaran personel Polres Tapanuli Selatan (Tapsel), melaksanakan monitoring di SPBU 14.227.332 di Dusun Mandurana, Desa Situmba Julu, Kecamatan Sipirok, Selasa (5/4/2022) pagi.

“Untuk BBM jenis Bio Solar (B30) Subsidi jumlah stoknya di SPBU Sipirok sebanyak 25.891 Liter. Sedangkan jumlah BBM Bio Solar Subsidi yang sudah ke luar atau terjual sebanyak 5.000 Liter. Sementara, stok yang akan masuk nanti malam adalah 8.000 Liter dengan pesanan hari ini 8 KL,” terang Kapolres.

Adapun BBM jenis Dexlite di SPBU Sipirok, lanjut Kapolres, jumlah stoknya hari ini sebanyak 9.908 Liter. Untuk stok BBM jenis Pertamax, sebanyak 3.095 Liter. Dan untuk BBM jenis Pertalite, jumlah stoknya sebanyak 13.702 Liter.

“Selain itu, selama pelaksanaan monitoring di SPBU Sipirok, tidak ditemukan adanya antrian konsumen dan persediaan BBM di SPBU cukup memadai untuk hari ini,” tandas Kapolres.

 

AKS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *