𝗥𝗲𝗳𝗼𝗿𝗺𝗮𝘀𝗶𝗮𝗸𝘁𝘂𝗮𝗹. 𝗰𝗼𝗺-Pemalang//JATENG, PT. Cahaya Timur Garmindo (CTG) membagikan ratusan paket beras kepada karyawan di lokasi pabrik yang berada Jalan Lingkar Luar Pemalang Utara, Sawah Irigasi, Beji, Kec. Taman, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, pada Selasa (5/4/2022)
Soni Irawan merupakan General Manager Pabrik PT. CTG, menuturkan, pembagian paket beras ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan perhatian PT. CTG kepada karyawan
Soni juga menjelaskan, kegiatan ini sekaligus merupakan kegiatan rutin setiap tahun dalam rangka HUT PT. CTG dan sekaligus juga merupakan kegiatan sosial menyambut bulan suci Ramadhan.
Pemb
agian paket beras itu mendapat sambutan antusias para karyawan yang bekerja di PT. Cahaya Timur Garmindo.
“Alhamdulillah saya juga mendapat bantuan paket beras, ini bukan yang pertama saya mendapat bantuan dari PT. CTG, tapi sudah rutin tiap tahun saya mendapatkan bantuan paket beras”, ujar Nisa salah satu karyawan PT. CTG.
Nisa berharap, PT. Cahaya Timur Garmindo, tambah maju dan sukses serta lebih peduli lagi pada karyawannya, sehingga akan timbul rasa kebersamaan antara pimpinan perusahaan dengan karyawan.
(Usman-RA)