KABID HUMAS POLDA JABAR : PENGGELARAN POS PAM, POS YAN DAN POS TERPADU PENGAMANAN OPS KETUPAT LODAYA 2022

TNI/Polri426 Dilihat

 

 

Reformasiaktual.com//BANDUNG-Polda Jabar menyiapkan ratusan pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu dalam rangka pengamanan mudik lebaran sepanjang jalur mudik tahun 2022 ini.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan Polda Jabar menyiapkan 353 pos yang terdiri dari 239 pos pengamanan, pos pelayanan 74 pos.

“Kemudian untuk pos terpadu 2 serta pos pengamanan utama yang menjadi pos kendali dari Polres – Polres sebanyak 22 pos, sedangkan pos untuk melakukan pengaturan lalu lintas sebanyak 1136 pos serta pos gerai vaksin sebanyak 74 pos ” ujar Kombes Ibrahim Tompo.

Kombes Pol. Ibrahim Tompo
menyebutkan untuk jalur tol disediakan 15 pos dan jalur arteri sebanyak 59 pos.

“Pos – pos tersebut digelar disepanjang jalur mudik seperti tol, jalur utara, jalur tengah hingga jalur selatan dan disetiap pos akan diisi oleh petugas gabungan.

Pos – pos ini nantinya akan berguna untuk melaksanakan pengamanan dan juga pelayanan serta kontrol serta anev terkait pelaksanaan arus mudik Lebaran.

Dalam pos pos tersebut tersedia pelayanan petugas Kepolisian, petugas kesehatan, pemadam kebakaran, bengkel berikut gerai vaksin. Bahkan ada pos – pos unik yang disediakan pihak Kepolisian seperti tempat beristirahat, ruang bermain anak dan ruang baca untuk mengusir kejenuhan selama diperjalanan.

Adapun personel yang dipersiapkan sekitar 27.327 personel yang terdiri dari Kepolisian dibantu stake holder terkait dari berbagai instansi yang nantinya akan membantu pelayanan di pos pos tersebut.

 

Eri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *