Warga Kampung Cijambe Bergotongroyong Bangun Mesjid Jami

Daerah617 Dilihat

 

 

Reformasiaktual.com//GARUT- Masjid sebagai tempat peribadahan umat muslim menjadi sarana penting dalam tatanan kehidupan bermasyarakat. Banyak hal positif yang dapat diperoleh umat melalui kegiatan yang dikelola oleh masjid. Maka, selayaknya pembangunan masjid mendapat dukungan.

Tidak hanya bermanfaat sebagai tempat untuk beribadah, masjid juga menjadi sentral dalam meningkatkan ukhuwah dan juga kesejahteraan umat muslim di sekitarnya. Mengingat pentingnya peran masjid, maka diperlukan perhatian besar dalam pembangunannya. Kini telah banyak donatur baik secara perorangan atau dikelola oleh lembaga yang membantu pemerintah dalam melakukan pemerataan pembangunan tempat ibadah di seluruh pelosok nusantara.

Seperti hal nya Masyarakat Desa Limbangan Tengah yang sekarang sedang merencanakan pembangunan Mesjid Jami Cijambe yang luasnya 1400 m,yang terletak di kampung Cijambe RT 05 rw 06 Desa Limbangan Tengah Kecamatan Limbangan Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat.

Sebagai penggerak sekaligus penanggung jawab pembangunan Mesjid Jami tersebu , Haji Holil Marjen mejelaskan, bahwa pembangunan Mesjid Jami di kp Cijambe RW 05 RW 06 Desa Limbangan Tengah atas gotong royong swadaya masyarakat Cijambe untuk mewakafkan pembangunan mesjid Jami yang luasnya 1400m dan ini baru pembayaran tanah ,dan alhamdulilah sudah lunas , semua itu berkat dukungan warga Cijambe dan ada juga dari orang luar Cibambe contohnya dari Bandung teman teman saya juga ada yang membantu me
wakafkan, “ungkap Haji Holil, (21 /6/2022).

Iksam sebagai warga Cijambe merasa bangga atas rencana pembangunan mesjid Jami ini semoga pembangunan mesjid ini berjalan lancar.

Dede.S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *