Bupati OKU Timur H. Lanosin ST Melepas Jamaah Calon Haji (JCH) 1443 H/2022 M Asal OKU Timur

TNI/Polri737 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//OKU Timur, – Bupati OKU Timur, H. Lanosin ST hadiri sekaligus melepas acara Jamaah Calon Haji (JCH) 1443 H/2022 M asal Kabupaten OKU Timur sebanyak 443 peserta. Pemberangkatan ini dilaksanakan di Balai Rakyat Pemkab OKU Timur, Kamis (23/06/2022) malam.

Ketua panitia pemberangkatan jamaah haji Kabupaten OKU Timur, yang juga Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten OKU Timur, H. Abdul Rosyid S.Ag.MM menyampaikan, bahwa sebanyak 450 peserta calon Jamaah Haji Kabupaten OKU Timur Tahun 1443/2022 M akan diberangkatkan.

“Sebanyak 450 terdiri dari jamah regular 443 orang, Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI) satu orang, Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) satu orang, Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) dua orang dan Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) sebanyak tiga orang yang diberangkatkan menuju asrama haji Palembang,” pungkasnya.

Sebagai informasi, jemaah tertua dari Kabupaten OKU Timur pada keberangkatan haji tahun ini ialah berasal Desa Pemetung Basuki, Kecamatan Buay Pemuka Peliung yakni Sriatun berusia 65 tahun dan termuda bernama Tri Handayani berusia 21 tahun, merupakan jemaah asal Kecamatan Belitang.

Pemerintah Kabupaten OKU Timur juga memfasilitasi transportasi Jamaah Calon Haji (JCH) sebanyak 17 mobil bus yang berisikan 26 jamaah dilengkapi satu petugas bus dari Kemenag OKU Timur yang telah disiapkan untuk keberangkatan.

Sementara, Bupati H Lanosin ST berpesan kepada seluruh Jamaah Calon Haji agar kiranya terus menjaga kesehatan, memperkuat kesiapan mental dan keikhlasan untuk memenuhi panggilan Allah SWT, dan terus meningkatkan ketaqwaan serta ibadah dalam menunaikan rukun islam yang kelima ini.

“Semoga tahun depan keberangkatan calon jamaah haji langsung melalui asrama haji kita, semoga lancar dan kembali dengan menjadi haji yang mabrur,” tutup Enos.

 

Krisna/Dery

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *