Pemkab OKU Timur Adakan Operasi Bibir dan Langit Sumbing Gratis di RSUD OKU Timur

Kepala Daerah257 Dilihat

 

Reformasiaktual.com//OKU Timur,- Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Dinas Kesehatan melakukan operasi gratis Bibir dan Langit sumbing.

Kegiatan tersebut dilaksanakan atas kerjasama dengan komunitas Smile Train dan Yayasan Umi Romlah bertempat di RSUD OKU Timur, Sabtu (10/9/2022).

Kegiatan oprasi gratis bibir dan langit sumbing ini dilaksanakan selama 3 hari mulai hari Jum’at hingga hari minggu.

Diketahui, sebanyak 29 orang peserta terdiri dari dewasa dan Anak-anak yang berasal dari kabupaten OKU Timur, Kabupaten OKU dan Kabupaten Way kanan.

Kepala Dinas Kesehatan OKU Timur, Zainal Abidin mengatakan untuk operasi bibir sumbing di Kabupaten OKU Timur ini sudah di laksanakan dua kali.

”Operasi pertama dilakukan pada tahun 2019, dan kegiatan kedua dilaksanakan pada tahun ini 2022,” kata Kepala Dinas Kesehatan OKU Timur, Zainal Abidin, Sabtu (10/9/2022).

Untuk operasi bibir sumbing tahun ini, lanjut Zainal Abidin, itu dari awal nya ada 32 peserta. namun, dari 32 peserta itu ada yang bisa di operasi dan tidak dengan alasan medis.

”Kemudian dari 32 itu ada 27 yang bisa di operasi untuk hari ini, dan juga tadi ada tambahan lagi 2 peserta. jadi total nya menjadi 29 peserta, hari ini di Fokuskan untuk operasi langit-langit sumbing dulu. Karena lebih sulit dari pada operasi bibir nya, kemudian besok hari minggu baru operasi bibir sumbing,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK OKU Timur, dr. Sheila Noberta yang juga berkesempatan hadir mengucapkan syukur karena telah terlaksana kegiatan operasi gratis bibir dan langit sumbing ini.

”saya beberapa bulan yang lalu memang sudah punya keinginan untuk melakukan kegiatan operasi bibir dan langit sumbing ini. Tapi, saya pikir dari mana anggaran nya itu sudah pasti mahal,” ungkap Ketua TP PKK OKU Timur, dr. Sheila Noberta.

Tak lama dari itu, dr. Sheila Noberta mengatakan ia mendapat telepon dari sang adik bahwa akan ada Operasi gratis bibir dan langit sumbing untuk kabupaten OKU Timur.

”Seperti dapat durian runtuh, tanpa pikir panjang saya langsung bilang sama adik saya setuju, baru saya bilang sama pak Bupati bahwa ada Operasi gratis Bibir dan langit sumbing untuk masyarakat OKU Timur dan pak Bupati juga meng iya kan,” terangnya.

Dengan adanya oprasi gratis bibir dan langit sumbing tersebut dilakukan untuk meringankan beban masyarakat yang memiliki kelainan kongenital (Penderita Bibir Sumbing) untuk mendapatkan senyum yang baru dan menuju Kabupaten OKU Timur maju lebih mulia.

 

Dery

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *