KOMUNITAS BARAYA KANG IWAN (BAKI) LAKSANAKAN PENGASPALAN JALAN KAMPUNG DENGAN BERGOTONG ROYONG

Daerah421 Dilihat

Reformasi aktual. Com //Bandung Barat-
Komunitas Baraya Kang Iwan Kurniawan (BAKI) menggelar gotong royong pengaspalan jalan Kampung Dungus Purna,Jalan Sukawargi, RT 03,RW 08,desa Galanggang, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat (KBB),Jawa Barat. Sabtu (3/12/2022).

Tokoh masyarakat Batujajar Didin Suhendar atau yang lebih dikenal dengan nama Kopral menyampaikan bahwa pengaspalan jalan gang di jalan Sukawargi baru tahun ini bisa dilaksanakan di akibatkan 2 tahun ke belakang akibat pandemi Covid-19 akhirnya tertunda.

“Masyarakat disini berterima kasih dengan pemerintah daerah KBB, dimana usulan ini juga di bantu sama BAKI semoga bermanfaat buat masyarakat dan jalan ini dari masyarakat terutama, infrastruktur yang berkaitan dengan ekonomi, pendidikan dan kesehatan, jadi jalan ini penting sekali, “jelasnya.

Kopral juga mengatakan bahwa Komunis BAKI respect sekali, kerjas cepat, dimana prinsipnya lebih mengutamakan kepentingan masyarakat .

” Saya ucapkan terimakasih kepada kang Iwan dan Komunitas BAKI yang sudah memberikan dorongan moral dan moril bagi pembangunan jalan disini, “ujarnya.

” Pada prinsipnya ini belum semua selesai,Wilayah kami juga belum seluruhnya, tetapi pada prinsipnya kami berterima kasih walaupun pekerjaan belum 100 persen dan masyarakat lebih percaya, “pungkasnya.

Sedangkan dari Komunitas BAKI, Iwan Kurniawan mengatakan, pada hari ini kita sedang mengerjakan pengaspalan jalan di RT 03,RW 08 di Desa Galanggang.

“Komunitas BAKI dalam hal ini ikut membantu, karena hal ini adalah aspirasi masyarakat yang didorong kepemerintahan dan kemudian di respon, “ungkapnya.

Iwan juga mengatakan bahwa Komunitas BAKI bergotong royong, membantu, turut serta membangun di wilayah RT 03 RW 08,Desa Galanggang.

” Pada prinsipnya kita tidak mau menjanjikan dan berjanji memberikan suatu hal, prinsip BAKI adalah kita wujudkan dengan kerja nyata,apabila ada yang perlu kita bantu InsyaAllah kita akan bantu dengan semampu kita, “kata Iwan.

” Dari sekarang sampai ke depan BAKI akan selalu membantu sesuai kemampuan kita,dalam wujud kita menjembatani aspirasi masyarakat ke pemerintah dan akan mendorong untuk kembali ke masyarakat, “pungkasnya.

( A. Abr R. A ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *