Wali Kota Medan Resmikan SPKLU Pertama Di Provinsi Sumut

Daerah863 Dilihat

 

Reformasiaktual.com-Medan-Wali Kota Medan, Bobby Nasution meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) Pertama di Provinsi Sumut, bertempat di Kantor PLN UP3 Medan, jalan Listrik, Kecamatan Medan Petisah, Kamis (9/12/2021).

Dengan hadirnya SPKLU di kota Medan ini maka akan mendorong penggunaan kendaraan listrik bagi masyarakat kota Medan sehingga dapat meminimalisir pencemaran udara.

Peresmian SPKLU ini ditandai dengan pengguntingan pita oleh Wali Kota Medan didampingi GM PLN UIW Sumut, Pandapotan Manurung, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan SPKLU dan uji coba kendaraan listrik.

Wali Kota Medan, Bobby Nasution dalam sambutanya mengatakan SPKLU ini merupakan hal yang baru di kota Medan dan pertama di Provinsi Sumut, ini juga merupakan terobosan baru di kota Medan sebagai kota metropolitan dan kota terbesar ketiga di Indonesia sehingga sudah sepantasnya Kota Medan mengikuti perkembangan era saat ini salah satunya bagaimana Kota Medan menjadi kota yang maju namun tetap menjaga lingkungan.

“Perkembangan Kota metropolitan tetap harus memperhatikan lingkungan agar tidak semakin tercemar salah satunya dengan penggunaan kendaraan listrik yang berdampak baik untuk lingkungan”kata Bobby Nasution.

Bobby Nasution juga menilai dengan adanya SPKLU di kota Medan akan semakin menstimulasi masyarakat kota Medan untuk memiliki kendaraan listrik.

“Oleh sebab itu sudah sepantasnya SPKLU ini diperbanyak di kota Medan.”ujarnya.

Sebelumnya GM PLN UIW Sumut, Pandapotan Manurung, menerangkan SPKLU ini merupakan upaya untuk mendukung program Pemerintah terkait dengan percepatan kendaraan listrik berbasis baterai.

“Ini merupakan yang pertama ada di Provinsi Sumut dan selanjutnya kami akan perbanyak titik-titik SPKLU lainya di berbagai daerah.”jelas Pandapotan Manurung sembari mengundang pengusaha di kota Medan untuk mau berbisnis SPKLU.

 

(Rizky Zulianda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *