Kapolsek Padalarang Hadiri Musyawarah Rencana Pembangunan dan Rencana Kerja Pemerintahan Daerah Ta 2024 Tingkat Kecamatan Ngamprah

TNI/Polri1115 Dilihat

Reformasiaktual.com//BANDUNG BARAT- Polres Cimahi Polda Jawa Barat
Kapolres Cimahi AKBP Aldi Subartono S.H., S.I.K., M.H., CPHR. Melalui Kapolsek Padalarang Kompol Darwan Hasan, S.Sos., hadiri pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (MUSRENBANG) Rencana Kerja Pemerintahan Daerah (RKPD) Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Ngamprah KBB dengan Tema “Peningkatan Ekonomi Melalui Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Pemenuhan Layanan Dasar” bertempat di Bintang Arena Cilame Permai Desa Cilame Kec. Ngamprah Kabupaten Bandung Barat, Senin (13/02/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD KBB Fraksi Golkar Bp. Sunarya, Anggota DPRD KBB Fraksi Gerindra Bp. Amung, S.Ag., Kepala Bappelitbangda Ibu Rini Santika, Kapolsek Padalarang Kompol Darwan Hasan, S.Sos., Danramil 0909/Padalarang Mayor Inf Wastra, Camat Ngamprah Ibu. Agnes Virganty, S.STP., Bhabinkamtibmas Desa Cilame Brigadir Soni Mardhian Setiadhi, S.H., Babinsa Cilame Kopda Asep dan Para Kepala Desa Se Kec. Ngamprah beserta Sekdes.

Kompol Darwan mengatakan, kegiatan musrenbang ini semoga dapat berdampak positif kepada perkembangan di wilayah Kec Padalarang sesuai dengan tema “Peningkatan Ekonomi Melalui Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Pemenuhan Layanan Dasar” Dapat terwujud dan di implementasikan segera, ungkapnya.

Eri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *