BANTAENG – reformasiaktula.com – Kegiatan upacara dihadiri Kasat Binmas Iptu Adi Wijaya.SH, Kepala Sekolah SMA Negeri 4 Bantaeng Yang diwakili Oleh Wakasek Humas Muhammad Amin,S.Pd.,M.Pd, dewan guru dan staf, serta diikuti seluruh siswa-siswi SMA Negeri 4 Bantaeng pada Hari Senin 27-02-2023
Saya Kapolres Bantaeng menyampaikan banyak terima kasih kepada pihak sekolah dimana saya di undang menjadi Pembina upacara di SMA Negeri 4 Bantaeng.
Dalam Amanatnya Kapolres Bantaeng menympaikan 3 hal kepada siswa siswi SMA Negeri 4 Bantaeng.
“Kapolres menyampaikan kepada para siswa agar betul-betul belajar yang baik tidak ikut-ikutan tidak terpegaruh dengan hala-hal yang negatif, melakukan hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri ataupun orang lain saatnya belajar kita belajar.
Hindari tawuran antar pelajar yang dapat merugikan diri sendiri, orang tua, masyarakat, maupun nama baik sekolah, “ujar AKBP Andi
Ditambahkan Kapolres juga memberikan penekanan kepada para pelajar agar menjauhi narkoba yang berbahaya bagi kesehatan.
Menurut Kapolres bahwa ada 3 Kunci yang bisa menunjang keberhasilan adek2 dimasa depan yakni Kecerdasan, Kepribadian dan Fisik
“Jaga nama baik sekolah, kejarlah prestasi yang akan menjadi kebanggaan orang tua, keluarga dan sekolah. Jangan sampai masa depan para siswa hancur karena terlibat dalam perbuatan yang melanggar hukum, sayangi diri sendiri dan keluarga,” pesannya.
Lebih lanjut, Kapolres juga menyampaikan tentang keselamatan berlalu lintas dan patuh terhadap peraturan lalu lintas.
Sementara ditempat yang sama, Wakasek Humas SMA Negeri 4 Bantaeng Muhammad Amin, S.Pd.M.Pd mengapresiasi atas kehadiran bapak Kapolres Bantaeng.
“Kami sangat berterima kasih kepada bapak Kapolres yang telah meluangkan waktunya menjadi pembina upacara pada hari ini, yang tentunya sangat banyak memberi manfaat bagi kami baik siswa maupun para dewan guru, yang telah memberikan tambahan pengetahuan” jelas Wakasek Humas
Agus