Garut, Seorang petugas Pos Pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2023 Kadungora, Aiptu Gofransyah membantu membawa barang bawaan Pemudik Kabupaten Garut, Rabu (19/4/2023).
Sebagai pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, memang Polisi melaksanakan tugas secara Formal.
Namun ada juga yang muncul kesadaran pribadi untuk empati dan simpati kepada masyarakat yang membutuhkan pertolongan.
Seperti yang dilakukan oleh personel pengamanan Kadungora Operasi Ketupat Lodaya 2023 Polres Garut.
Aiptu Gofransyah menuturkan, dirinya melihat ada ada seorang ibu ibu membawa barang bawaan banyak, ” tuturnya.
Terlihat kebingungan karena membawa barang bawaan nya banyak, selanjutanya saya hampiri dan membantunya membawa barang bawaan ibu tersebut.
Ditempat terpisah, Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H.,S.I.K. melalui Kapolsek Kadungora mengatakan, Fungsi Kepolisian berdasar UU No 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian RI adalah salah satu fungsi pemerintahan Negara di bidang Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, Penegakkan hukum, Perlindungan, Pengayoman dan Pelayanan Kepada Masyarakat.
” Tindakan anggota di lapangan seperti ini patut dicontoh oleh yang lainnya, berikanlah pelayanan terbaik pada masyarakat “pungkas Kapolsek.