Kapolsek Tegalwaru Silahturahmi ke Calon Anggota Legislatif DPRD Karawang Sampaikan Pesan Jaga Kondusifitas

TNI/Polri502 Dilihat

KARAWANG,- Sebentar lagi di Indonesia akan melaksanakan perhelatan akbar demokrasi dengan menggelar Pemilihan Umum.

Serunya, Pemilihan Umum itu untuk menentukan calon Presiden, Gubernur, Bupati hingga Calon Legislatif DPR RI hingga DPRD Provinsi dan Kabupaten juga kota.

Untuk memastikan saat Pemilihan Umum 2024 berjalan aman dan tertib serta tidak ada ekses.

Berbagai upaya di lakukan oleh Kepolisian Republik Indonesia.

Salah satunya adalah menggelar silahturahmi dan komunikasi dengan wadah partai dan calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat.

Hal itu pun di lakukan oleh Kapolsek Tegalwaru Polres Karawang, Ipda Pol. Ata, SH.

Rabu (17/5) Kapolsek beserta jajarannya, melaksanakan giat silahturahmi ke beberapa calon anggota Legislatif DPRD Karawang di wilayah hukum Polsek Tegalwaru.

“Alhamdulillah, kami sambang warga yaitu berkunjung dan silahturahmi ke beberapa calon anggota Legislatif DPRD Kabupaten Karawang yang berdomisili di wilayah hukum Polsek Tegalwaru, ” Kata Kapolres Karawang, AKBP Wirdhato Hadicaksono SH.,SIK.,Msi, melalui Kapolsek Tegalwaru, Ipda. Pol. Ata,SH. Pagi tadi.

Dengan silahturahmi, Sambung Kapolsek sambil memberikan pesan menjaga keamanan dan ketertiban bersama saat Pemiu 2024 yang akan berlangsung.

“Dan kami juga menyampaikan pesan agar bersama-sama menjaga kondusifitas pada saat pemilu nanti, ” Ujarnya.

Sampai kegiatan silahturahmi ke beberapa calon anggota Legislatif DPRD kabupaten Karawang itu berlangsung.

Situasi berjalan aman dan lancar serta kondusif.

Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *