PERSONEL SAT BRIMOB POLDA JABAR INGATKAN PARA PETANI AGAR BERHATI – HATI TERHADAP MODUS PENIPUAN BERBENTUK HADIAH UNDIAN

TNI/Polri969 Dilihat

Dengan banyaknya modus penipuan yang berkembang saat ini, sebaiknya jangan langsung menelan bulat bilamana mendapatkan whatsapp dari orang tidak dikenal yang memberitahukan kita mendapatkan hadiah undian yang biasanya sangat menggiurkan bagi siapa saja yang menerima pesan tersebut.

Saat ini modus tersebut sudah berkembang pesat dan bervariatif seiiring dengan pesatnya perkembangan jaman di era digital saat ini, dari mulai modus undian hingga mendownload aplikasi yang mana data di smartphone kita bisa di retas dengan mudah oleh pelaku kejahatan.

Agar tidak terjadi lagi korban penipuan dikalangan masyarakat, Sat Brimob Polda Jabar memberikan penyuluhan kepada para petani agar lebih paham dalam menggunakan teknolagi saat ini, apalagi penggunaan handphone sudah menjadi barang umun dan dapat digunakan oleh seluruh kalangan.

Saat dikonfirmasi melalui Aplikasi whatsapps, Komandan Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol Yuri Karsono, S.I.K menuturkan “Sangat penting sekali dilakukan edukasi secara gamblang kepada masyarakat terkait teknologi saat ini, agar masyarakat kita dapat memahami dan jangan mudah percaya kepada orang, apalagi hanya lewat sosial media, karena saat ini lebih mudah melakukan tidak kejahatan secara digital, oleh karena itu personel dilapangan terus melakukan edukasi agar masayarakat mengerti.

“Kami berpesan kepada masyarakat agar jangan mudah percaya kepada orang lain, diskusikan dahulu dengan keluarga ataupun kepada yang lebih mengerti jika menerima pesan singkat yang menjanjikan akan memberi uang tunai, sehingga penipuan dapat di hindari” Pungkasnya

Bandung 12 Juni 2023

Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *