Warga Nelayan TPI Kampung Pajagan RW 07 Desa Cikahuripan Antusias Berkurban 6 Ekor Sapi,4 Ekor Kerbau dan 9 Domba.

Daerah203 Dilihat

Reformasiaktual.com//Kabupaten Sukabumi- Sungguh Luar biasa Antusias Warga Desa Cikahuripan kecamatan Cisolok ,walau kebanyakan berprofesi sebagai Nelayan tapi mereka bisa menyisihkan sebagian hartanya untuk bisa membeli hewan kurban dan berkurban di hari raya idul Adha tahun ini.

Warga masyarakat khususnya di lingkungan Kampung Nelayan Pajagan RW 07 mereka mempercayakan Kepada DKM masjid Jami Al-Mamur untuk menyalurkan dan menyembelih hewan kurban mereka,pantauan di lapangan Kamis 29/06/2023 sebanyak 6 ekor sapi ,4 ekor kerbau dan 9 ekor Domba yang diamanatkan Masyarakat kepada Panitia, jumlah hewan kurban itu sungguh luar biasa karena cuma selingkungan RW 07 saja.

Ustad H badri Endriyandi ,spd selaku Panitia dan sekaligus Imam Masjid Jami Sekaligus sebagai ketua DMI kecamatan Cisolok memaparkan kenapa bisa antusias masyarakat di lingkungannya untuk berkurban.

“Untuk tahun 1444 hijriah atau tahun 2023 dengan jumlah terdiri dari 79 peserta kurban, Hewan kurban Terdiri dari 6 sapi 4 kerbau 9 domba. ucap Ustad Badri

Kebetulan disini desa cikahuripan kecamatan cisolok terdiri dari Rt 01 dan RT 02 Rw 07, terdiri dari 380 kepala keluarga semua peserta kurban dari lingkungan rw0 7 saya sebagai imam masjid Al- Mamur kebetulan hanya satu orang ustad saja di sini jadi kalau banyak imam banyak pengalaman dan kalau banyak pematerinya tidak satu pendapat .Papar Nya

“Kalau saya membahas masalah kurban ini dari sawal , keutamaan kurban fadillah nya kurban dari sawal sampai bulan julhijah
yang kedua kebetulan masyarakat memberikan amanat kepada panitia karena pengalaman kami bahwa kurban di setiap DKM tidak amanah sehingga kami membentuk panitia yang amanah dan kami imam masjid tidak mengatur tentang daging ,sehingga para jamaah terus percaya kepada kita dan kita jaga kepercayaan jamaah sebaik baiknya.tegas Ustad Badri

Kami di sini juga setiap kali mengadakan acara keagamaan selalu mengadakan santunan buat anak yatim, santunan yatim piatu itu bisa mencapai 20 sampai 15 jt dlm ada sekitar 37 anak yatim yang kita pelihara dan santuni itu semua dari sumbangsih warga di sini khusunya RW 07.pungkas
H badri

Selain di Masjid Jami Al- Mamur RW 07 kegiatan yang serupa juga di laksanakan dilingkungan RW 03& RW 04 DKM masjid Al-Hidayah, 5 ekor kerbau dan 3 kambing di sembelih oleh panitia Kurban DKM masjid Al-Hidayah dan langsung di salurkan kepada masyarakat di lingkungannya.

Masur Ketua Panitia Kurban DKM Masjid Al-Hidayah mengayakan

“Penyelenggara Panitia Kurban dari Masjid Al- Hidayah merasa bersyukur adanya kurban ini atas nama warga masyarakat disini kami mengucapkan banyak terimakasih wargayang berkurban serta sudah sadar melaksanakan kurban untuk tahun ini .ucap Masur

“Seterusnya semoga Kegiatan seperti ini tetap terjaga dan di tahun depan semoga lebih banyak lagi masyarakat yang berkurban sehingga bisa berbagi dengan yang lain apalagi bagi yang membutuhkan, saya minta maaf kalau ada yang tidak cocok atau tidak senonoh mohon di maafkan.Ucapnya nya lagi

“Jumlah hewan yg di sembelih kerbau 5 kambing 3 dari jumlah yg berkurban 38 peserta dan di kita bikin jadi 300 paket untuk dibagikan di ke RW 3 dan Rw 4,pungkas Masur.

Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *