Hari Bhayangkara Ke-77, Luhut Apresiasi Kapolri dan Pengabdian Anggota

Nasional244 Dilihat

Reformasiaktual.com//Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-77. Luhut mengapresiasi pengabdian seluruh anggota Polri yang selama ini bertugas mengamankan Indonesia.

“Pada momen istimewa ini, saya Luhut Binsar Pandjaitan, Menko bidang Kemaritiman dan Investasi RI dengan penuh rasa hormat dan rasa syukur mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-77 tahun pada institusi Polri yang menurut saya telah memainkan perannya yang luar biasa menjaga keamanan Republik Indonesia ini, memelihara ketertiban selama berpuluh-puluh tahun sejak kita merdeka,” kata Luhut dalam video yang diterima, Sabtu (1/7/2023).

Luhut mengatakan momentum Hari Bhayangkara adalah momentum tepat mengapresiasi dedikasi anggota Polri. Luhut lantas mengenang jasa anggota Polri yang telah gugur.

“Momentum ini menjadi momen yang tepat untuk merayakan dan mengapresiasi dedikasi, dan pengabdian pengorbanan prajurit atau perwira-perwira Polri di berbagai penugasan di seluruh tanah air kita ini. Saya pikir di taman makam pahlawan telah banyak kita lihat prajurit-prajurit atau anggota-anggota Polri yang mengorbankan nyawanya demi mempertahankan NKRI, dan juga membuat ketertiban di negeri yang kita cintai ini,” katanya.

Luhut juga mengapresiasi kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Dia berharap Polri ke depannya terus berinovasi dan berkembang di tengah era digital.

Dengan tema Polri Presisi untuk Negeri, Pemilu Damai untuk Indonesia Maju, kita menggarisbawahi pentingnya peran Polri dalam menjaga keamanan dan stabilitas dalam konteks perjalanan demokrasi kita ini, dan itu tidak mudah. Dan saya mengapresiasi leadership Jenderal Sigit yang telah melakukan tugasnya selama hampir 3 tahun ini dengan sangat baik,” katanya.

“Dan nanti saya pikir juga membawa Indonesia membantu Presiden untuk membuat kita jauh lebih tertib di usia ke 77 ini, saya berharap polri terus berinovasi dan berkembang dalam menghadapi tantangan kompleks di era digital dan globalisasi. Semoga Polri terus menjadi garda terdepan untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa yang kita cintai ini,” imbuh Luhut.

Sebagai informasi, Hari Bhayangkara diperingati setiap tanggal 1 Juli. Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 ini, Polri telah melaksanakan sejumlah kegiatan mulai dari bakti sosial hingga perlombaan.

Peringatan Hari Bhayangkara ke-77 tahun ini akan digelar di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada sore nanti. Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menjadi inspektur upacara dalam peringatan Hari Bhayangkara yang mengusung tema ‘Polri Presisi untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju’.

Kegiatan Polri di GBK nanti juga akan diramaikan dengan pertunjukan budaya dan konser musik. Mulai dari solois muda, Putri Ariani, hingga grup band legendaris, Slank, akan mengisi acara ini.

Bandung, 1 Juli 2023
Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *