Hadirkan Kenyamanan Bagi Wisatawan, Polres Tapsel Pengamanan di Aek Sijorni

TNI/Polri653 Dilihat

Tapanuli Selatan – Guna menghadirkan rasa kenyamanan bagi wisatawan yang berkunjung, personel Polsek Batang Angkola, Polres Tapanuli Selatan (Tapsel), menggelar pengamanan di Objek Wisata Aek Sijorni, Desa Aek Libung, Kecamatan Sayur Matinggi, Minggu (16/7/2023) siang.

“Personel Batang Angkola, Polres Tapsel, memang rutin kami siagakan untuk lakukan pengamanan di Objek Wisata Aek Sijorni. Terutama, di hari-hari besar dan hari libur,” ucap Kapolres Tapsel, AKBP Imam Zamroni, SIK, MH.

Kapolres memaparkan, bahwa dalam pengamanan kali ini, setidaknya ada 225 wisatawan yang hadir menikmati air terjun dan keindahan alam di Aek Sijorni. Wisatawan berasal dari daerah yang beragam. Ada yang dari dalam maupun luar daerah.

Sembari melakukan pengamanan, menurut Kapolres, pihaknya juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada pengunjung. Personel, menghimbau orang tua agar mengawasi anak-anaknya masing-masing yang sedang berenang agar tidak tenggelam.

“Selain itu, personel juga menghimbau wisatawan, agar memperhatikan barang bawaannya masing-masing. Supaya, terhindar dari kesempatan aksi pencurian,” sebut Kapolres.

Menurut Kapolres, kehadiran negara, dalam hal ini Polres Tapsel di tengah-tengah masyarakat adalah bukti pelayanan konkrit Polri guna menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif. Kapolres berharap, kepada masyarakat agar sama-sama menjaga suasana Kamtibmas kondusif di Aek Sijorni.

“Sebab, dengan suasana yang aman, nyaman, dan kondusif, maka wisatawan akan semakin ramai berkunjung ke Aek Sijorni. Dan tentunya, akan berdampak baik bagi perekonomian masyarakat sekitar,” tutup Kapolres.

Aks

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *