Masyarakat Desa Sidarahayu sangat Antusias Adanya Bank Sampah Hegar Rahayu

Daerah463 Dilihat

Reformasiaktual.com//Semenjak diresmikannya bank sampah di Desa Sidarahayu Kecamatan Purwadadi Kabupaten Ciamis pada tanggal 13/4/2023 yang lalu.

Saat di wawancarai Kepala Desa Sidarahayu, Pipin Kholis menyebut adanya bank sampah di desanya yang bernama Hegar Rahayu merupakan inovasi dari pemerintah desa.

“Tujuan pembentukan bank sampah ini yaitu agar lingkungan desa bisa bersih dari sampah,” ungkap Kades Pipin

Bank Sampah Hegar Rahayu Berikan Keuntungan untuk Masyarakat
Selain bersih dari sampah lanjut Pipin, masyarakat Desa Sidarahayu juga akan mendapatkan keuntungan.

“Keuntungan itu akan didapat jika membuang sampahnya ke bank sampah atau dengan istilah menabung sampah,” tutur nya

Pihaknya pun mengajak kepada seluruh masyarakat di desanya agar tidak membuang sampah sembarangan.

“Tapi buanglah sampah pada bank sampah ini, karena dengan membuang sampah ke bank sampah, keuntungan pun akan dapat,” jelasnya

Selain itu Pipin Kades Sidarahayu mengajak kepada warga di desanya agar bisa memanfaatkan fasilitas pemberian Pemkab Ciamis berupa gedung bank sampah ini.

“Ayo kita jaga alam, alam pun akan menjaga kita. Ayo menabung sampah di Bank Sampah,” pungkasnya.

Terbukti sampai saat ini sampah sudah terkumpul sekitar 2 ton dari 300 tugu , dan antusias warga pun sangat positif terkait adanya bank sampah ini,” ungkap Pipin sebagai Kades Sidarahayu.

Joni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *