Reformasiaktual.com//Majalengka, Menuju masyarakat produktif dan aman Covid 19, Personil Bhabinkamtibmas Polsek Cigasong Polres Majalengka melakukan kegiatan himbauan dan sosalisasi terkait Protokol Kesehatan kepada warga dilokasi bunderan taman Baribis Kecamatan Cigasong Kabupaten Majalengka, Senin (17/1/2022).
Dalam giat himbauan tersebut Bhabinkamtibmas mengharapkan warga masyarakat harus tetap memperhatikan Protokol Kesehatan dalam melakukan aktivitas, misalnya tetap gunakan masker, menjaga jarak aman minimal 1 meter dan sering mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir. Ungkap Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Cigasong AKP Atik Suswanti.
Dan yang terpenting lagi yaitu hindari kerumunan, kurangi kontak fisik, tidak bersentuhan langsung misalnya dengan bersalaman, dan apabila tidak ada keperluan yang mendesak sebaiknya tetap tinggal dirumah saja. Terangnya.
“Mari kita dukung kebijakan pemerintah menuju masyarakat produktif dan aman dari covid 19, dengan membuka kembali aktivitas ekonomi, sosial dan kegiatan publik secara terbatas dengan di tengah Pandemi Covid-19 dengan menggunakan Standar Kesehatan, jaga pola hidup bersih dan sehat serta berolahraga agar imunitas tubuh kuat melawan virus covid 19,“ jelas Kapolsek.
Eri