ππππ€π§π’ππ¨πππ π©πͺππ‘.ππ€π’//πππ’ππ‘ππ£π/π πΌππππ-Pelaksanaan Pelantikan Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Pemalang periode 2022-2025, menjadi momen bersejarah di pengurus HIPMI Pemalang karena dilantik langsung oleh Billy Dahlan, Ketua Umum BPD HIPMI Jawa Tengah. Jum’at sore (21/1/2022) di Ballroom Hotel The Winner Premium.
Turut Hadir Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo, S.T, M.Si., Anggota Komisi I DPR-RI sekaligus Ketua Bidan 7 BPP HIPMI Dede Indra Permana, S.H., Dirut PT. Aneka Usaha Ir. Eko, pengurus BPD HIPMI Jawa Tengah, pengurus HIPMI keresidenan Pekalongan, Tegal, Brebes, Demak, Serta tamu undangan.
Pelantikan ini ditandai dengan pengucapan janji oleh seluruh badan pengurus dan penyerahan bendera pataka dari Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Jawa Tengah, Billy Dahlan kepada Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Pemalang, Arif Lukman Muslim, S.H. yang disaksikan langsung oleh Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo, S.T., M.S.i, dan Ketua Bidan 7 BPP HIPMI sekaligus Anggota Komisi I DPR-RI Dede Indra Permana, S.H.
Mengusung tema pelantikan, “Bergerak Bersinergi Membangun Geliat Ekonomi Lokal Tumbuh”, Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Pemalang Arif Lukman Muslim, mengatakan keputusan ini adalah makna dan tanggung jawab besar sebagai ketua yang baru saja di lantik.Β Harapan kedepan semoga para kader HIPMI berwawasan Kebangsaan, peduli terhadap masyarakat, ikut serta mewujudkan Visi Misi dan Program kerja Andalan Bupati Pemalang, terutama dalam segi Investasi dan mengembangkan Segala Potensi yang ada di Kabupaten Pemalang. Selain itu, Arif Lukman Muslim, juga meminta kepada pemerintah Kabupaten Pemalang agar HIPMI Pemalang, diberi kesempatan untuk turut berperan serta dalam mengisi pembangunan di Kabupaten Pemalang.
Dilanjutkan Ketua BPD HIPMI Jawa Tengah Billy Dahlan, dalam sambutannya menyampaikan, terima kasih atas rawuhnya Bapak Bupati Pemalang, serta ucapan selamat Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke 477 Tahun, semoga senantiasa Bapak Bupati Pemalang di beri kesehatan, kekuatan agar kedepan sukses memimpin dan membangun Pemalang.
Sinergitas antara pengusaha muda dengan pemerintah daerah harus dilaksanakan.
βPemerintah tanpa pengusaha tidak akan maju, demikian pula sebaliknya pengusaha tanpa dukungan pemerintah juga tidak akan maju.βUcap Billy Dahlan
Lanjut Dede Indra Permana, S.H., Anggota Komisi I DPR-RI sekaligus Ketua Bidan 7 HIPMI dalam sambutannya, berharap bahwa HIPMI harus mampu ciptakan dunia usaha dan wirausaha, punya integeritas yang baik karna itu untuk modal kita bersosialisasi, menyambung koneksi di semua kalangan, agar kita bisa berkolaborasi dengan semua program yang ada. “pada kesempatan ini ijinkan saya untuk sumbangsihkan sebagian program saya kepada BPC HIPMI Pemalang” Pungkasnya
Sementara itu, Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo, S.T, M.Si, dalam sambutannya, mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus BPC HIPMI Kabupaten Pemalang yang baru saja terlantik. “Harapan saya, kepada para pengusaha muda bukan hanya ikut serta membangun Pemalang saja, namun juga harus ikut serta membangun Bangsa Indonesia”.Imbuhnya
Selain itu, Bupati Mengutip pidato dari Bapak Prokalmator Ir. Soekarno Presiden RI Pertama. BERIKAN AKU 10 PEMUDA NISCAYA AKAN KU GONCANGKAN DUNIA. Dengan haparan para pengusaha muda mampu berperan aktif membangun Bangsa. Maka dari itu di masa pandemi ini bukan masalah buat kita, jadikan kesulitan masa pandemi covid- 19 sebagai tantangan agar kita bisa terus dan lebih baik lagi dalam berkarya membangun Indonesia.ungkapnya
Bupati juga mengajak para pengusaha muda Pemalang. “mari jadikan Program unggulan kami menjadi wadah profesi dan bidang untuk adek β adek Pengusaha muda Pemalang. Sekali lagi selamat bertugas kepada BPC HIPMI Pemalang, Ayo Jadikan Pemalang . Pengusaha Pejuang – Pejuang Pengusaha”,tutupnya
Usman M