Reformasiaktual.com//TAKALAR- Sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah dalam upaya pencegahan stunting dan gizi buruk, Polres Takalar melalui Kapolsek Galut AKP Ahmad Koembara, SH.,MH menyerahkan bantuan sosial berupa Sembako, vitamin dan susu kepada keluarga yang memiliki anak penderita stunting dan gizi buruk di Kecamatan Galut, Kabupaten Takalar. Jum’at 10/03/2023 pagi.
Didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Ranting Galut Ny. Suriati Ahmad, Kapolsek AKP Ahmad Koembara mendatangi rumah dan menyerahkan paket sembako kepada dua orang tua anak penderita gizi buruk/stunting.
“ini merupakan bentuk dukungan kami pihak Kepolisian Sektor Galut terhadap program pemerintah dalam upaya pencegahan stunting di Kabupaten Takalar khususnya di Kecamatan Galut”, tutur AKP Ahmad Koembara.
“kami berharap dengan langkah ini dapat menurunkan angka stunting dan mencegah stunting terhadap anak, dengan harapan tumbuh kembang anak bisa berangsur-angsur kembali normal seperti anak seumurannya ,” pungkas Kapolsek.
Usman