Kapolsek Banyusari Datangi Kolamrenang Gempol Kolot Jalin Silaturahmi

TNI/Polri679 Dilihat

KARAWANG II Giat Patroli Sambang Warga Kapolsek Banyusari Polres Karawang Polda Jawa Barat Iptu Suherlan SH silaturahmi dengan pemilik kolam renang Tirta raya, Desa Gempol Kolot, Kecamatann Banyusari Kabupaten Karawang, Kamis 15 Juni 2023.

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Banyusari Iptu Suherlan mengatakan, silaturahmi ini dilakukan untuk mengantisipasi kerumunan masyarakat. Diingatkan untuk selalu menjaga keselamatan.

Kapolsek menambahkan, dalam menjaga stabilitas kamtibmas ditempat wisata kolam renang Tirtaraya, personil Polsek Banyusari tetap fokus melaksanakan patroli rutin dilokasi itu, termasuk wilayah-wilayah yang disinyalir butuh pengawasan, seperti yang saat ini di laksanakan monitoring tempat wisata kolam Renang Tirtaraya.

“Patroli ini dilakukan dalam rangka menciptakan Kondusifitas Kamtibmas diwilayah kerja Polsek Banyusari khususnya, dalam menghadapi tiap aktipitas diakhir pekan. Kami Polsek Banyusari selalu intens melaksanakan patroli, guna menciptakan Kondusifitas Kamtibmas, selain bertujuan untuk kondusifitas kamtibmas juga untuk memberikan himbauan kepada pengunjung kolam renang dan pengelola, agar tetap disiplin prokes,” ucap Iptu Suherlan.

Sementara, Rengganis pengelola wisata kolam renang Tirtaraya mengatakan, Selaku pengelola tempat wisata selalu tetap waspada dengan penyebaran Covid-19 dengan menerapkan standar protokol kesehatan, dan juga menyarankan kepada para pengunjung untuk disiplin Prokes dan menjaga ketertiban, keamanan selama di lokasi kolam renang.

”Kami sebagai pengelola tempat wisata kolam renang, selalu menerapkan disiplin prokes, dan mengingatkan para pengunjung untuk tetap menaati standar protokol kesehatan yang ada, di samping itu kami juga memberikan himbauan agar para pengunjung menjaga keamanan dan ketertiban serta menjaga barang bawaan masing-masih, demi kondusifitas kamtibmas.” ujar nya.

Polres Karawang _ AKBP Wirdhanto Hadicaksono.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *