Untuk Menampung Curhatan dan Masukan Masyarakat, Polsek Klari Gelar Program Jumat Curhat

TNI/Polri698 Dilihat

Polres Karawang – Pelaksanaan Kegiatan Jumat Curhat yang dilaksanakan Polsek Klari Polres Karawang Polda Jabar, Dalam Rangka Program Quick Wins Presisi di Mushola Al Iman Dsn krajan Rt 05/01 Desa Klari Kec. Klari. Kab. Karawang. Jumat (16/06/2023) jam 09.00 Wib

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kapolsek Klari Kompol Hidayat SH yang didampingi Panit Binmas Polsek Klari Iptu H. Asep Kosasih.,PS. Kanit Provost Polsek Klari Aiptu Halim.,Bhabinkamtibmas Desa Klari Aiptu Jamaludin dan ibu ibu majelis ta’lim yang hadir sekitar 20 orang.

Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono yang diwakili Kapolsek Klari Kompol Hidayat menjelaskan, adapun kegiatan Jum’at Curhat tersebut merupakan Program Bapak Kapolri terkait Quick Wins Presisi dan merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah berkaitan dengan layanan Kepolisian, Ucapnya

Jum’at Curhat tersebut untuk menampung keluhan masyarakat kecamatan Klari terhadap Kepolisian, Kemudian disisi lain kegiatan tersebut merupakan kegiatan positif anggota Polsek Klari Polres Karawang Polda Jabar bisa berinteraksi secara langsung dengan elemen masyarakat yang terdiri dari tokoh masyarakat, serta curhatan masyarakat nantinya akan di tindak lanjuti oleh Polsek Klari Polres Karawang Kegiatan Jumat Curhat merupakan Program Quick Wins Presisi bertujuan untuk percepatan penanganan solusi dalam penyelesaian masalah yang ada di lingkungan warga masyarakat.pungkas Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono melalui Kapolsek Klari Kompol Hidayat

Polres Karawang_AKBP Wirdhanto Hadicaksono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *