Peroleh Restu dari Istrinya, Andi Mulyadi Radjab Bulatkan Tekad Maju di Pilkada Selayar

TOkoh76 Dilihat

KEPULAUAN SELAYAR//ReformasiAktual.com – Kendati belum secara resmi mendaftar dan ditetapkan menjadi Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Kepulauan Selayar untuk masa bhakti 2024 – 2029 namun sejumlah figur atau kandidat mulai perang Baliho di Bumi Tanadoang, sebuah wilayah kabupaten yang terletak diujung selatan Pulau Sulawesi ini. 

         Pantauan wartawan Bataramedia.ID, M. Daeng Siudjung Nyulle pada Selasa, 09 April 2024 dari ruas jalan Pelabuhan Ferry Mappatoba Krg Batara Pamatata menuju Kota Benteng sebagai ibukota kabupaten hingga ke Appatanah tampak puluhan wajah mulai menghiasi suasana yang memanas.

        Ada sosok wajah baru sepanjang sejarah Pilkada di Selayar. Yakni Ketua Ikatan Alumni Sekolah Menengah Atas Negeri Satu (IKA SMANSA) Selayar periode 2023 – 2027, Dr H Andi Mulyadi Radjab, SE, MM. Tampak balihonya terpampang strategis dipertigaan menuju Pasar Baru Bonea jalur barat Kelurahan Benteng Utara tak jauh dari pintu gerbang jembatan Appabatu. Juga tampak berdiri dengan kokohnya disekitar Patung Jeruk sebelah barat Markas Komando Militer (Makodim) 1415 Selayar.

        Sebagai bukti keseriusan untuk maju di Pilkada Selayar pada Nopember 2024 nanti, kami sudah memasang baliho dibeberapa titik yang dianggap strategis. Keluarga juga sudah memberikan restu. Dan usai lebaran Idhul Firi 1445 H yang jatuh pada 1 Syawal besok, Rabu 10 April rencananya kita juga akan memasang baliho dibagian selatan Kota Benteng dan bahkan dipintu masuk Pelabuhan Pamatata dan Pelabuhan Syafruddin Pattumbukang.” ujarnya saat ditemui dirumah kediaman pribadinya di Jl KH Ahmad Dahlan Benteng, Senin 08 April kemarin.  

          Pada balihonya yang terpasang disejumlah titik, Dr Andi Mulyadi Radjab (AMR) tampak mengenakan baju muslim berwarna putih sesuai dengan suasana Ramadhan. Tak jauh dari balihonya, ada sederetan baliho lain juga terpasang kokoh. Diantaranya, Ir H Ady Ansar, S.Hut, M.M.Pub, IPM salah seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Propinsi Sulsel asal Partai Nasional Demokrat (NasDem) dengan tulisan berwarna merah Pendidikan Gratis, Mulai SD hingga Perguruan Tinggi. 

        Sedangkan baliho raksasa Kolonel Inf Andi Baso, S.IP, MM memberikan Ucapan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1445 H/Tahun 2024 bersama istrinya Ny. Nisma Andi Baso. Dan tampak berdiri kokoh paling timur adalah baliho Brigjen Purn Nur Salam Mallarangang juga bersama istrinya sedang mengucapkan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1445 H ” Mohon Maaf Lahir dan Bahtin.

        Tak ketinggalan pula baliho milik Abd Rahman Sahabu bersama istrinya seorang pengusaha sukses asal Tanah Papua. Nama mantan bakal calon Wakil Bupati Kepulauan Selayar 2020 – 2024, Daeng Marowa, B.Eng, M.Eng kembali tersebar luas dan menjadi bahan bincangan sejumlah kalangan. Meski belum ada balihonya yang terpasang dengan pertimbangan masih terlalu dini sebab pendaftaran di Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) baru akan dimulai Agustus 2024 mendatang.

        Dari sederatan figur yang disebut akan maju bertarung, ada sejumlah nama yang santer dan didukung finansial yang cukup. Diantaranya, HM Natsir Ali yang merupakan adik kandung dari Bupati Kepulauan Selayar, HM Basli Ali. Juga ada nama Abd Rahman Sahabu, Ady Ansar, H Usman Arsyad, H Ariady Arsal dan H Andi Mulyadi Radjab. Sementara baliho yang menghiasi hampir semua titik-titik jalan adalah H Ady Ansar dan H Muh Natsir Ali dari 14 Balon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Selayar diwacanakan dan mewacanakan diri akan maju berkompetisi di Pilkada 27 Nopember 2024 nanti.

(M. Daeng Siudjung Nyulle)