Rimbo bujang – Kapolres Tebo AKBP Triyanto, S.I.K., S.H., M.H. didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Tebo Ny. Niken Triyanto, beserta rombongan laksanakan Kegiatan Kunjungan Kerja ( KUNKER ) bertempat di Polsek Rimbo Bujang, Pada Rabu ( 29/10/2025 )
Rombongan Kapolres Tebo AKBP Triyanto, S.I.K., S.H., M.H. dan Ketua Bhayangkari Cabang Tebo Ny. Niken Triyanto, sampai di Mako Polsek Rimbo Bujang sekira Pukul 07:50 WIB, dan disambut langsung oleh Kapolsek Rimbo Bujang IPTU Ida Bagus Made Oka, S.H., didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Rimbo Bujang Ny. Fitri Bagus Made Oka.
Kegiatan Kunjungan Kerja ( KUNKER ) di lakukan di halaman Mako Polsek Rimbo Bujang, dipimpin langsung oleh Kapolres Tebo AKBP Triyanto, S.I.K., S.H., M.H. di dampingi Waka Polres Tebo, Kompol Cahyono Yudi Sumarsono, SH., MH., serta Kapolsek Rimbo Bujang IPTU Ida Bagus Made Oka, S.H., dan dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Kasi Polres Tebo dan personil dari Polsek Rimbo Bujang.
“Dalam arahannya Kapolres Tebo AKBP Triyanto, S.I.K., S.H., M.H., menyampaikan, untuk menngindari Segala Bentuk pelanggaran, seluruh personel diharapkan senantiasa menjaga integritas dan disiplin dalam melaksanakan tugas, menghindari pelanggaran disiplin, kode etik, maupun pidana.
Laksanakan reformasi internal Polri dengan bekerja secara profesional, jujur, dan bertanggung jawab, jangan ada anggota yang terlibat judi online, pinjaman online ilegal, maupun penyalahgunaan narkoba, jadilah contoh yang baik di tengah masyarakat dan bangun sinergi dengan masyarakat.”Tegasnya.
Laksanakan Tugas Pokok dan Fungsi tupoksi dengan baik menjalankan seluruh tugas Polri secara seimbang melalui langkah Preemtif ( pencegahan dini ) Preventif ( pencegahan tindakan ) dan
Represif ( penegakan hukum secara tegas dan profesional ).
Bangun Kerja Sama Tim ( Teamwork )
laksanakan tugas dengan semangat kebersamaan, tidak ada anggota yang bekerja sendiri-sendiri, seluruh personel termasuk Kapolsek, harus bergerak dalam satu visi dan misi yang sama demi keberhasilan pelaksanaan tugas,”Tegasnya lagi.
Kunjungan Kerja berlanjut di Dapur SPPG Polres Tebo Polsek Rimbo Bujang, untuk pengecekan dan kesiapan Dapur SPPG Polres Tebo Polsek Rimbo Bujang, kegiatan ini bertujuan Untuk memastikan seluruh sarana, prasarana, dan perlengkapan yang akan digunakan pada kegiatan Grand Opening SPPG Polres Tebo Polsek Rimbo Bujang, berada dalam kondisi siap pakai serta sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.**
Kegiatan Kunjungan Kerja ( KUNKER ) di Polsek Rimbo Bujang diperkirakan berakhir Sekira Pukul 14:00 WIB, selama kegiatan berjalan berlangsung dalam keadaan aman lancar dan Kondusif.
( Supriyadi )







