Bhabinkamtibmas Polsek Cigasong Tingkatkan Sambang, Jaga Kamtibmas di Kelurahan Cigasong

TNI/Polri24 Dilihat

Majalengka — Sebagai wujud peran aktif Polri dalam menjaga keamanan wilayah binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Cigasong melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan warga di Kelurahan Cigasong, Kecamatan Cigasong, Rabu (07/01/2026).

Kegiatan sambang ini merupakan tugas rutin Bhabinkamtibmas untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, serta menyerap informasi yang berkembang di lingkungan warga guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Cigasong, Bripka Asep Rahmat Sugandi, mengimbau warga agar selalu waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila mengetahui adanya tindak kriminalitas, sekecil apa pun, demi terciptanya rasa aman dan nyaman bersama.

Sementara itu, Kapolres Majalengka AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Cigasong AKP Sarjiyo, S.E., M.H., C.PHR., menegaskan bahwa seluruh personel Bhabinkamtibmas agar terus meningkatkan kegiatan sambang dan hadir di tengah masyarakat sebagai upaya membangun kepercayaan publik serta menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Majalengka.

Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman serta mempererat hubungan Polri dengan warga