Bhabinkamtibmas Sampaikan Pesan Kamtibmas Saat Sambangi Warga Desa Binaan

TNI/Polri21 Dilihat

Majalengka — Dalam rangka menjaga silaturahmi dan memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Brigadir Bayu melaksanakan kegiatan sambang kepada warga Desa Cikeusik, Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka. Rabu (07/01/2026).

Kegiatan sambang ini merupakan agenda rutin Bhabinkamtibmas sebagai upaya mendekatkan diri dengan masyarakat binaan, sekaligus menyerap berbagai informasi yang berkembang di lingkungan warga guna mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kapolres Majalengka AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Sukahaji AKP Erik Riskandar, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pihaknya terus menginstruksikan para Bhabinkamtibmas agar berperan aktif serta menjalin komunikasi dan silaturahmi yang baik dengan masyarakat binaannya.

Selain bersilaturahmi, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga agar turut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan tempat tinggalnya masing-masing. Dengan keterlibatan masyarakat, diharapkan tercipta situasi yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah desa binaan.