Kanit Samapta Polsek Malausma Laksanakan Patroli Dialogis Bersama Tokoh Agama di Desa Werasari

TNI/Polri9 Dilihat

Majalengka – Anggota Polsek Malausma AIPTU Sudarno selaku Kanit Samapta melaksanakan kegiatan patroli dialogis bersama tokoh agama dalam rangka menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Desa Werasari, Kecamatan Malausma, Kabupaten Majalengka, pada Selasa, 20 Januari 2026.

Dalam kegiatan tersebut, AIPTU Sudarno berdialog langsung dengan tokoh agama dan masyarakat setempat, serta menyampaikan himbauan kamtibmas agar bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Ia mengajak masyarakat untuk meningkatkan kepedulian terhadap situasi sekitar serta memperkuat kerukunan antarwarga demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif.

Selain itu, Kanit Samapta Polsek Malausma juga mengingatkan pentingnya peran tokoh agama dalam membantu menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat, sehingga dapat mencegah terjadinya gangguan keamanan serta mempererat sinergi antara Polri dan masyarakat.

“Kami berharap melalui patroli dialogis bersama tokoh agama ini, pesan-pesan kamtibmas dapat tersampaikan dengan baik dan mendapat dukungan dari seluruh elemen masyarakat,” ujar AIPTU Sudarno.

Kegiatan patroli dialogis tersebut mendapat sambutan positif dari tokoh agama dan warga Desa Werasari, yang menyatakan siap mendukung upaya Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Malausma, Kabupaten Majalengka.