Sat Samapta Polres Majalengka Mantapkan Pemeliharaan Kamtibmas Melalui Kegiatan Pengaturan Pagi

TNI/Polri464 Dilihat

Majalengka – Dalam rangka menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran aktivitas masyarakat di pagi hari, Sat Samapta Polres Majalengka kembali melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas pagi sebagai bagian dari upaya pemantapan pemeliharaan kamtibmas. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa (15/07/2025).

Personel Sat Samapta disebar di titik-titik rawan kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, seperti kawasan sekolah, pasar, simpang jalan utama, serta pusat aktivitas warga. Pengaturan pagi ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pengguna jalan serta mencegah potensi gangguan kamtibmas sejak dini.

Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kasat Samapta AKP Adam Rohmat Hidayat, S.H., M.H. menyampaikan bahwa pengaturan lalu lintas di pagi hari merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan secara konsisten oleh jajarannya sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin memastikan aktivitas masyarakat dapat berjalan lancar dan aman, serta kehadiran Polri benar-benar dirasakan oleh masyarakat sejak awal hari,” ujar AKP Adam.

Sat Samapta Polres Majalengka akan terus berkomitmen mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif dengan mengedepankan tindakan preventif dan pelayanan yang humanis kepada masyarakat.