ANTISIPASI PERANG SARUNG, POLISI RUTIN PATROLI

TNI/Polri783 Dilihat

Reformasiaktual.com//SUKABUMI-Bulan Ramadhan sudah memasuki minggu ke-4 atau minggu terakhir pada ramadhan 1444 H. Anggota kepolisian dari Polsek Parakansalak Polres Sukabumi rutin berpatroli demi menjaga kondusifitas di bulan suci terutama dari adanya budaya perang sarung.

Pada Jum’at (14/04/23) malam sekira jam 23.00 Wib petugas patroli polsek Parakansalak Aiptu Kusnan dan Bripka Yadi sudah nampak berjaga di pertigaan kampung pajagan desa Parakansalak kecamatan Parakansalak kabupaten Sukabumi sambil berbincang dengan warga yang bergadang.

Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede melalui kapolsek Parakansalak melalui Kanit Samapta Polsek Parakansalak Aiptu Kusnan mengatakan bahwa patroli yang dilakukannya selain untuk mengantisipasi perang sarung dan kejahatan malam lainnya juga mendengarkan informasi dan curhatan dari warga.

“Tujuan dari patroli yang kami lakukan ini pertama adalah untuk mengantisipasi budaya perang sarung, kedua antisipasi kejahatan malam seperti curat, curas, curanmor dan lain-lain, dan yang ketiga adalah mendengarkan curhatan warga dan mengumpulkan informasi seputaran kamtibmas di wilayah kami sebagai implementasi dari program AA DEDE CURHAT DONG yang digagas oleh pak Kapolres Sukabumi” jelas Kusnan.

Setelah berbincang beberapa saat dengan warga, Kusnan dan anggotanya kemudian berangkat lagi untuk berpatroli menyusuri wilayah hukum Polsek Parakansalak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *