Nenden Sukaesih Dukung Pelatihan Disnaker Perluas Kesempatan Kerja

Politik425 Dilihat

Reformasiaktual.com//KOTA BANDUNG- Anggota Komisi B Hj. Nenden Sukaesih, SE., menghadiri acara pelatihan katering bertema “Program Penempatan Tenaga Kerja dalam Rangka Perluasan Kesempatan Kerja,” bersama Dinas Tenaga Kerja Kota Bandung, di Aula Kijang Mas, Bandung, Selasa, (2/11/2021).

Kegiatan ini dilaksanakan atas dasar aspirasi masyarakat Dapil II pada reses masa persidangan II DPRD Kota Bandung hasil dukungan dan fasilitasi oleh Hj. Nenden Sukaesih, SE., yang bekerjasama dengan Dinas Tenaga Kerja Kota Bandung.

Pelatihan ini dilaksanakan selama 7 hari mulai dari tanggal 2 sampai dengan 10 November 2021, yang diikuti oleh perwakilan setiap RW yang ada di Dapil II.

Pelatihan ini mengulas mulai dari cara memasak, pengemasan produk, hingga pemasaran dan manajemen pengelolaang catering.

“Saya harap dengan adanya pelatihan ini sedikit banyak akan menjadi modal awal untuk perempuan-perempuan, untuk mengeksplorasi kemampuan teman-teman, dan bisa menjadi pendukung dalam perkembangan pemberdayaan ekonomi di Dapil II ini,” tutur Nenden.

Nenden juga berpesan kepada para ibu agar memaksimalkan kesempatan yang ada, untuk mempelajari ilmu ini dengan serius dan sampai akhir dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan Covid-19.

Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Bandung Arief Syaifudin menyampaikan terima kasih kepada Nenden Sukaesih.

“Karena berkat aspirasi yang ada dari Ibu Dewan, Bu Nenden,  sehingga bisa didorong kepada kita sebagai dinas yang membawahinya, sehingga bisa direalisasikan, semoga hasil dari pelatihan ini bisa diimplementasikan,” ujar Arief.

 

(Eri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *