Turut Berbelasungkawa, Bhabinkamtibmas Tidung Melayat Kerumah Duka Hingga Pemakaman

Sosial279 Dilihat

 

Reformasiaktualnews.com //MAKASSAR ( Sulsel ) Sebagai bentuk kepedulian kepada warga Bhabinkamtibmas Tidung Polsek Rappocini Polrestabes Makassar Aipda Syarifuddin melayat kerumah duka salah satu warganya yang meninggal dunia di Jalan Tidung Mariolo lr.10 Kelurahan Tidung Kecamatan Rappocini Kota Makassar. Jumat (05/10/2021)

Adapun warga yang meninggal dunia yakni almarhum Saleh dg.Tinri, merupakan salah satu tokoh masyarakat sekaligus ketua RW 08 kelurahan Tidung Makassar.

“Kami merasa kehilangan atas meninggalnya almarhum, selama hidupnya beliau banyak membantu tugas kepolisian dalam mengatasi segala permasalahan warga”, Tutur Aipda Syarifuddin

Dalam kesempatan tersebut Kanit Binmas Polsek Rappocini Iptu Basman turut hadir melayat kerumah duka untuk menyampaikan bela sungkawa atas berpulangnya Almarhum.

“Turut berduka cita atas meninggalnya almarhum semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi musibah ini, semoga almarhum mendapatkan tempat yang layak disisi-Nya”. Ungkapnya

Kapolsek Rappocini Kompol S.Syamsuddin, menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu program polisi peduli sesama yang bertujuan untuk mendekatkan hubungan polisi dengan masyarakat sehingga kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat dapat lebih dirasakan.

“Kehadiran polisi ditengah masyarakat yang mengalami musibah diharapkan dapat menumbuhkan kepercayaan terhadap Polri sehingga kedepannya akan terjalin sinergitas dan kemitraan didalam menjaga kondusifitas kamtibmas”. Tutupnya.

( Zul RA )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *