Direktur PDAM Gowa Hadiri Puncak Perayaan Hari Jadi Kabupaten Gowa Ke-701

TNI/Polri615 Dilihat

 

Reformasiaktualnews.com// Kab.Gowa ( Sulsel )-Direktur PDAM Gowa H. Hasanuddin Kamal, SH, MH menghadiri puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Gowa ke-701 tahun yang digelar dihalaman Kantor Bupati Gowa, Rabu (17/11/2021) Pagi.

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Bupati Gowa Adnan Puricha IYL, SH, MH dan didampingi Wakil Bupati Gowa H.Abd.Rauf Malagani Krg Kio.

Plt.Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman turut hadir dalam puncak hari jadi Gowa bersama dengan yang mewakili Pangdam Hasanuddin, Forkopimda Kabupaten Gowa, Kepala Dinas, Kepala Kantor, Kabag, UPT Pemkab Gowa, Para Camat, Danramin, lurah/kades, Tomas, Toga, Organisasi Perempuan, serta masyarakat Kabupaten Gowa sekitar 1.000 undangan.

Pada tahun ini Hari Jadi Gowa ke-701 mengusung tema “Dengan Semangat Hari Jadi Gowa, Bersama Kita Lanjutkan Pembangunan Menuju Kemandirian Daerah”.

Dalam kegiatan yang di gelar secara meriah dan tetap mematuhi protokol kesehatan tersebut Kapolres Gowa dan tamu-tamu lainnya terlihat menggunakan pakaian adat daerah bugis makassar.

Pada arahannya sejumlah hal di paparkan oleh Bupati Gowa diantaranya penghargaan yang telah di capai selama kepemimpinannya serta pembangunan infrastruktur pelayanan publik yang sementara berjalan di Kabupaten Gowa.

Selanjutnya penerimaaan penghargaan dari Bupati Gowa Adnan Puricha IYL, SH, MH diberikan H.Hasanuddin Kamal, SH, MH atas keberhasilannya dalam pencapaian Target PAD 100 % selama menjabat sebagai Kepada Direktur PDAM Kabupaten Gowa.

Di temui Direktur PDAM Gowa H. Hasanuddin Kamal, SH, MH mengucapkan selamat dan sukses kepada Kab.Gowa yang telah menginjak hari jadi yang ke-701 tahun dan berharap wilayah Kab.Gowa tetap terjaga keamanan lingkungan dan masyarakatnya.

“Saya mengucapkan selamat hari jadi Gowa ke-701 semoga kabupaten Gowa semakin maju dengan lingkungan dan masyarakatnya yang selalu menjaga keamanan bersama” Ucap Hasanuddin Kamal, SH, MH

( ZulRA )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *