
Reformasi aktual.com//Kabupaten Bandung Barat- Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh dengan Berkah dan juga penuh Ampunan, berdasarkan hadits riwayat Ibnu Majah “Ramadhan itulah bulan yang Allah memfardlukan atas kamu berpuasa didalamnya dan aku telah mensyari’atkan untukmu ibadah malamnya, maka barang siapa berpuasa di bulan Ramadhan dan Beribadah di malam harinya, karena Iman dan mengharap akan Allah, maka keluarlah ia dari dosa-dosanya seperti seorang bayi yang dikeluarkan dari rahim ibunya.
Memanfaatkan momen di Bulan Ramadhan 1444 H Perumahan NOUKA VILLAGE, Jalan Gandrung, Desa Jambudipa, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, mengadakan berbagai kegiatan selama Bulan Suci Ramadhan.
Adapun kegiatan yang dilakukan diantaranya adalah berbagi makanan untuk berbuka kepada masyarakat sekitar, Kegiatan membagikan makanan untuk berbuka ini dilakukan saat jam 4 sore sesaat setelah menunaikan ibadah shalat Ashar. “Sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api.” (HR. Tirmidzi, di shahihkan Al Albani dalam Shahih At Tirmidzi, 614). Kegiatan berbagi ini rutin dilaksanakan setiap hari, selama bulan Ramadhan 1444.H yang berakhir pada 22-23 April 22023
Moment berbagi Berkah bersama ini tentu saja bukan hanya sekedar sebagai kegiatan makan-makan bersama saja, namun bisa dijadikan sebagai salah satu bentuk kegiatan ibadah yang dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita.
Bos Deden Arida selaku Managing Director menjelaskan bahwa,”
“Melalui kegiatan Berbagi ini, kami mengharapkan adanya semangat dan kesadaran dalam diri kita masing-masing akan pentingnya persaudaraan dan saling tolong-menolong antar sesama manusia. Berbagi memberikan kedamaian bagi setiap orang”
Bos Deden akan selalu berbagi kebahagiaan dan mempererat tali kekeluargaan dengan masyarakat sekitar, dan selalu berinovasi dalam menyalurkan kebaikan kepada mereka yang membutuhkan dukungan dan bantuan.
Kegiatan sama lainnya yang dilakukan adalah di Perumahan SANGKURIANG yang berlokasi di Nyalindung, Desa Tugumukti, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Diharapkan kegiatan yang telah dilakukan ini dapat memberikan keberkahan pada seluruh pegawai dan masyarakat setempat untuk menjadi pribadi yang baik dan bisa menjadi pelayan masyarakat yang selalu jujur dan ikhlas dalam melaksanakan tugas. dan juga memberikan kerbekahan untuk perusahaan NOUKA VILLAGE dan SANGKURIANG menjadi lebih maju lagi.
Mudah-mudahan saja para pengusaha-pengusaha lainnya juga terketuk untuk berbagi.
( Aan iyus RA)









