Bogor // reformasiaktual.com-
Kegiatan Pekan Olahraga dan Seni Madrasah (POSMAD) tingkat Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, tahun 2025 kembali digelar dengan meriah. Ajang bergengsi ini menjadi wadah bagi para pelajar madrasah untuk mengasah kemampuan di bidang olahraga dan seni.
Tahun ini, kegiatan POSMAD dilaksanakan pada 28–29 Oktober 2025 dan diikuti oleh berbagai madrasah se-Kecamatan Leuwiliang.
Dalam ajang tersebut, Madrasah Tsanawiyah (MTS) SA Hidayatul Falah berhasil menorehkan prestasi membanggakan, yaitu:
- Juara III Lomba Bola Voli Putri Tingkat Kecamatan Leuwiliang
- Juara III Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Kecamatan Leuwiliang
Kegiatan POSMAD secara resmi dibuka oleh Ketua Kelompok Kerja Madrasah (KKM) Kecamatan Leuwiliang dan turut dihadiri oleh para kepala madrasah dari jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI) hingga Madrasah Tsanawiyah (MTs) di wilayah tersebut.
Selain sebagai ajang kompetisi, POSMAD juga bertujuan untuk mengembangkan bakat dan minat siswa-siswi di bidang olahraga dan seni, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar madrasah.
Kepala MTS SA Hidayatul Falah, M. Muhlisin, menyampaikan rasa syukur atas prestasi yang diraih peserta didiknya.
“Alhamdulillah kegiatan POSMAD tahun ini berjalan lancar dan sukses. Kami bangga atas capaian siswa-siswi kami yang telah berjuang dengan semangat sportif. Semoga kegiatan ini memberi dampak positif dan menumbuhkan semangat kompetisi di kalangan pelajar madrasah,” ucapnya.
Ketua KKM Kecamatan Leuwiliang pun optimistis bahwa kegiatan ini dapat menjadi langkah nyata untuk meningkatkan prestasi madrasah di tingkat kecamatan, sekaligus memotivasi guru dan siswa dalam mengembangkan potensi akademik maupun non-akademik.
MTS SA Hidayatul Falah sendiri beralamat di Kampung Gunung Priuk RT 01/RW 01, Desa Karyasari, Kecamatan Leuwiliang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.
(Dedi/RA)













