Tanggamus//Reformasiaktual.com – Intensitas curah hujan yang tinggi khusunya di wilayah Kecamatan Bandar negeri Semuong Kabupaten Tanggamus meningkatkan potensi bencana yang kapan saja bisa terjadi di wilayah tersebut.
Seperti yang terjadi di aliran sungai Way Semaka Pekon Sinar bangun kecamatan Bandar negeri semuong kabupaten Tanggamus yang mengalami erosi dan semakin menggerus tanggul hingga mendekati pemukiman warga.
Warga Pekon Sinar Bangun yang bermukim di sekitar sungai tersebut mengungkapkan kekhawatiran mereka terhadap potensi bahaya yang dapat terjadi jika situasi ini tidak segera diatasi, sebab Bantaran sungai yang semakin mendekat telah mencapai titik kritis.
Beberapa rumah warga berada dalam jarak yang sangat dekat dengan tepi sungai. Sebagian warga bahkan sudah mulai merasakan dampak dari erosi akibat terkikis saat banjir,Jarak antara tanggul dan halaman rumah warga yang terdekat hanya dua meter saja
Kekhawatiran warga semakin meningkat, seiring pada bulan seperti ini intensitas hujan memang sangat tinggi,sewaktu” way Semaka bisa meluap kepemukiman warga .
Alimudin selaku kepala pekon sinar bangun kecamatan Bandar negeri semuong kepada media Reformasi aktual menyampaikan keluhan dan kondisi pekon sinar Bangun yang sangat kritis bencana.Sabtu ( 2-12-2023)
Alimudin juga berharap kepada pihak dinas terkait agar dapat segera menindak lanjuti menanggul atau membronjong way Semaka,baik kepada pemerintah daerah maupun pemerintah propinsi karena memang kondisinya sudah sangat kritis”pungkasnya. ( Syukri )