MILANGKALA DESA CIROYOM KE 167 DAN MEMERIAHKAN HUT RI KE 77, DI LOKASI KLASTER WISATA CIRATA, IS DHE BEST

Kepala Daerah331 Dilihat

 

 

Reformasiaktual.com//BANDUNG BARAT – Plt Bupati Kabupaten Bandung Barat, Hengki Kurniawan ,menghadiri sekaligus menutup kegiatan Milangkala Desa Ciroyom, Kecamatan Cipendey, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, yang ke-167 dan sekaligus memeriahkan Kemerdekaan HUT RI ke 77, bertempat di lokasi klaster wisata Cirata, Desa Ciroyom, Kecamatan Cipendey Kabupaten Bandung Barat, Sabtu, ”
( 20/8/2022 )

Gegap gempita warga masyarakat dalam penyambutan milangkala Desa Ciroyom ke-167 dan memeriahkan HUT RI ke-77, di klaster wisata kuliner Cirata sangat meriah sekali, dalam acara tersebut di hadiri oleh seluruh Kepala Desa se- Kecamatan Cipendey, .Camat Cipendey Weda wardiman, Kapolsek Cipendey Akp Tedi, Danramil Cipendey kapten Supriyono.

Dalam kesempatannya,” Kepala Desa Ciroyom H .Wawan Kuswandi, dalam pidatonya menyampaikan,” saya sangat terharu dan bangga kepada masyarakat Desa Ciroyom yang tidak bisa di sebutkan namanya satu persatu yang sudah mendukung acara Milangkala Desa Ciroyom ke- 167 dan sekaligus memeriahkan RHUT RI ke 77 dengan kompak hingga acara ini pun sukses tanpa ekses

Kepala Desa Ciroyom H. wawan,” mengatakan dalam memperingati milangkala ke 167 dan HUT RI ke 77 pihaknya akan mengggelar kegiatan untuk beberapa bidang,” Berdasarkan rapat koordinasi yang telah kami laksanakan dalam memeriahkan milangkala Desa dan HUT RI kami ingin menggali potensi yang ada di masyarakat Ciroyom, dibidang Sosial, Budaya, Ekonomi, Olahraga dan Agama,” Tuturnya.

Plt Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan,” berpesan agar senantiasa menjaga persatuan seluruh penyelenggara pemerintahan Desa beserta perangkat Desa hingga lembaga RT/RW agar roda Pemerintahan berjalan dengan baik dan berharap Kepala Desa agar selalu dekat dengan masyarakat.

Hengki,” menyampaikan permohonan maaf karena 2 tahun terakhir pembangunan infrastruktur banyak tertunda karena adanya refocusing anggaran untuk penanganan dan pemulihan ekonomi masyarakat akibat Covid-19.

Dikesempatan yang sama Camat Cipendey Weda Wardiman,” menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua elemen dan juga memberikan perhatian kepada Desa Ciroyom agar senantiasa menjaga budaya lelurhur ini.

 

( Asep Eker RAN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *