Polisi Sambangi Warga di Sekitar Lampu Merah Kadipaten

TNI/Polri430 Dilihat

Majalengka – Personel Polsek Kadipaten Polres Majalengka Polda Jabar, Aiptu Endang Kusnandar dan Aipda Ujang Sujana, melaksanakan patroli malam dan menyambangi warga yang berada di sekitar kawasan lampu merah Kadipaten, Selasa malam (8/7/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

Dalam kesempatan tersebut, petugas berdialog dengan warga, pengendara ojek, dan pedagang kaki lima yang masih beraktivitas di malam hari. Mereka memberikan himbauan agar selalu waspada terhadap tindak kriminalitas, seperti penjambretan dan pencurian sepeda motor, yang rawan terjadi di titik-titik keramaian dan perlintasan jalan.

Kapolres Majalengka AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Kadipaten AKP Budi Wardana, S.Pd., menyampaikan bahwa patroli malam dengan menyambangi warga merupakan strategi pendekatan humanis yang efektif dalam menciptakan kepercayaan publik terhadap Polri. “Kami hadir untuk melindungi dan memberi rasa aman, khususnya di lokasi strategis seperti lampu merah,” ujarnya.

Polsek Kadipaten akan terus menggencarkan patroli dialogis di lokasi-lokasi vital dan rawan gangguan kamtibmas. Diharapkan dengan adanya kehadiran polisi di lapangan, masyarakat merasa aman dan lebih peduli terhadap pentingnya menjaga keamanan bersama.