AHY Lantik Pengurus DPC Partai Demokrat Se-Jawa Barat Periode 2022-2027

Politik252 Dilihat

Reformasi aktual.com // BOGOR-Ketua Umum partai Demokrat Agus Harimurti Yudoyono (AHY) melantik 27 pengurus DPC se-Jawa Barat, di gedung Sentul Internasional Convention Centre (SICC), Sentul, Bogor, Jawa Barat. Minggu (19/11/2022)

Dalam sambutannya AHY mengingatkan kepada seluruh pengurus DPC kota atau kabupaten di Jawa Barat untuk menjaga Ad/Art partai.

AHY juga mengajak kepada semua peserta dapat memenangkan partai Demokrat di Jawa Barat pada pemilu tahun 2024.

“Saya berharap, pengurus,simpatisan dan semua yang hadir disini dapat bekerja keras untuk memenangkan partai Demokrat di Jawa Barat, ” ujarnya

Dengan melihat exstabilitas partai Demokrat dari beberapa lembaga survei ,AHY yakin perolehan suara partai Demokrat naik secara signifikan di pemilu 2024.
“Mari Bunga rebut Kembali!!, ” tegasnya

AHY juga mengatakan,Sebagai partai eksposisi di pemerintahan,partai Demokrat akan selalu memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.

“Saat ini masyarakat tidak menuntut banyak, hanya ingin terpenuhi segala kebutuhannya, seperti kebutuhan bahan pokok yang murah, Sekolah, kesehatan, dan terciptanya lapangan pekerjaan, itu semua akan selalu diperjuangkan oleh partai Demokrat, ” Kata AHY

Lanjut AHY, Insfrastruktur itu penting, tetapi program yang lain terutama program kesejahteraan masyarakat juga penting.

Tentang Koalisi, AHY menjelaskan bahwa partai Demokrat telah melakukan pertemuan dan pembicaraan dengan partai Nasdem dan PKS.

“Berbicara Koalisi,Kami sudah melakukan pembicaraan dengan partai Nasdem dan PKS,Partai Demokrat menginginkan agar Koalisi itu permanen, jangan sampai terputus di tengah jalan,jangan cuma Koalisi Mimik saja, tetapi harus jelas, ” pungkasnya

Ketua DPD Partai Demokrat Jabar Anton sukartono suratno dalam pidatonya mengatakan,Acara pelantikan ini adalah Satu bagian penting dalam kegiatan partai Demokrat,

“Kehadiran AHY menjadi energi bagi kita semua, ” ujarnya
Menurut Anton, Jawa Barat mempunyai jumlah penduduk yang sangat besar,”Harus kita rebut sebanyak-banyaknya, saya yakin partai Demokrat menang pemilu dan pilpres 2024,”tegasnya

Masih menurut Anton,Hasil dari beberapa lembaga survei di Jawa Barat bahwa partai Demokrat menempati 3 besar dibawah partai Gerinda,PKS, dengan 11,3℅.

“Jangan lengah, ini ujian, kita naikan menjadi 15℅.
Sebagai ketua Demokrat Jawa Barat saya menanyakan kesiapan Partai Demokrat, apakah siap menangkan AHY menjadi presiden?, pemilu 2024 kita rebut kembali, ” pungkasnya.

( DINDIN BODINK (R A)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *